Kelas Tahfidz

Kelas Tahfidz adalah salah satu program unggulan di SDI Tompokersan Lumajang. Program ini ditujukan bagi para peserta didik yang mau berkomitmen dalam membaca dan menghafalkan Al-Quran secara intensif sesuai target yang telah ditetapkan oleh sekolah dengan tetap mengedepankan prestasi akademik.

Program kelas tahfidz didukung dengan beberapa metode menghafal Al-Qur’an. Salah satunya adalah dengan metode tilawati di bimbing langsung oleh ustadz Mujahid yaitu Koordinator Tilawati Kab. Lumajang.

Visi dan Misi

Visi :  mencetak generasi penghafal Al-Qur’an yang berakhlaqul karimah

Misi :

  1. Membangun pendidikan karakter peserta didik untuk senantiasa mencintai Al-Qur’an
  2.  Meningkatkan kuantitas dan kualitas hafalan Al-Qur’an
  3. Menanamkan sikap disiplin, santun dan rendah hati
  4. Menjembatani peserta didik dalam menghafal Al Qur’an dengan program one day one ayat.
  5. Memberikan bekal kepada para peserta didik yang memiliki kelebihan atau bakat dalam menghafal, serta menyiapkannya untuk memasuki jenjang berikutnya.

Metode Pembelajaran

Pembelajaran dilaksanakan dengan dua metode, yaitu:

  • Secara klasikal dalam setiap pertemuan dengan dipandu oleh ustadz/ustadzah, pada awal pembelajaran. (pembimbing membaca ayat lebih dulu, peserta didik menirukan)
  • Secara privat dengan menyetorkan hafalan kepada ustadz/ustadzah. Dalam satu hari peserta didik diwajibkan menghafal minimal satu ayat. Dan muroja’ah (mengulangi hafalan di setiap akhir pekan/hari Sabtu).

Target

Dalam satu tahun masing-masing peser ta tahfidz diwajibkan memiliki hafalan minimal 1 juz.